Banyak Permintaan, Smarfren Rilis Paket Unlimited Lite Mulai Rp 50 Ribuan


Image result for Banyak Permintaan, Smarfren Rilis Paket Unlimited Lite Mulai Rp 50 Ribuan

Bersamaan dengan perilisan paket internet unlimited Super 4G Lite, Smartfren juga
mengumumkan pemenang undian Smartfren WOW tahap ketiga.Total ada lima pemenang undian Smartfren WOW tahap ketiga, yakni pemenang satu unit rumah seharga miliaran rupiah, sebuah mobil kijang Innova, dan tiga unit Vespa untuk tiga orang pemenang. Undian rumah seharga miliaran rupiah dimenangkan oleh warga Purwakarta bernama Rizky Budiansyah. Rizky merupakan pelanggan loyal Smartfren sejak tahun 2009.

Saat diumumkan namanya di panggung oleh MC, Rizky menangis karena masih tidak percaya dirinya begitu beruntung mendapatkan rumah yang terletak di Kawasan BSD.Saya memang pengin banget punya rumah, tetapi nggak pernah menyangka dapat rumah seperti ini, katanya di Kawasan Senayan, Jakarta, Jumat (13/12/2019). Rizky datang ke Jakarta bersama dengan keluarganya, yakni seorang istri dan anak perempuannya. Dalam kesempatan yang sama, sang istri, Irma Mayasari, mengatakan, tidak pernah ada ekspektasi dirinya untuk mendapatkan sebuah rumah dari undian.

Kaget, enggak percaya, yang dihubungi suami, tapi saat dikasih tahu, respon saya dapat rumah dari mana, siapa yang ngasih. Kaget nggak percaya, kata Irma. Sampai sekarang, Irma masih tidak percaya akan hadiah rumah yang didapatkan suaminya. Tapi pas sudah lihat rumah itu, akhirnya percaya juga, tuturnya.

Share:

Related Posts:

No comments:

Post a Comment

Labels