RSPI Sulianto Saroso Isolasi 10 Positif Corona dan 15 PDP




RSPI Sulianti Saroso Isolasi 10 Positif Corona dan 15 PDP



Jakarta,-- Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso mengisolasi 25 persen terkait dengan virus corona (Covid-19) hingga Kamis (26/3). Jumlah ini mengalami kenaikan 1 pasien jika dibandingkan dengan Rabu (25/3).

"Rinciannya, 10 pasien confirmed positif corona dan 15 pasien dalam pengawasan (PDP)," kata Direktur RSPI Sulianti Saroso, Mohammad Syahril dalam keterangan resminya, Kamis (26/3), tanpa tak merinci kondisi 25 pasien yang sedang diisolasi.

Jumlah 25 pasien yang diisolasi saat ini mengalmi peningkatan dibanding Rabu (25/3) lalu. Saat itu, RSPI merawat 24 orang terkait Covid-19, dari jumlah itu, 10 orang dinyatakan positif dan 14 orang lainnya PDP.

Sebelumnya, Syahril mengatakan untuk mengantisipasi lonjakan pasien, RSPI telah melakukan perluasan ruang isolasi menjadi 30 tempat tidur. Awalnya, RSPI memiliki kapasitas ruang isolasi sebanyak 11 tempat tidur.

"Untuk Alat Pelindung Diri (APD) alhamdullilah di RSPI ini masih cukup, kemarin baru mendapatkan tambahan dari BNPB melalui kementerian kesehatan dan dinas kesehatan yang saat ini cukup untuk sampai seminggi ke depan," kata dia, Selasa (24/3).

Jumlah pasien positif corona hingga Kamis (26/3) ini bertambah menjadi 893 orang. Dari jumlah itu, korban meninggal mencapai 78 orang, dengan jumlah yang sembuh 35 orang.
Share:

No comments:

Post a Comment

Labels