Truk Tangki Pertamina Terbakar di Jalan Tol Dalam Kota Arah Cawang, 2 Tewas


Satu truk tangki milik Pertamina terbakar di Jalan Tol Dalam Kota arah ke Cawang, Jakarta Timur. Peristiwa tersebut terjadi pada  pukul 01.45 WIB. Berdasarkan laporan masuk terdapat dua korban jiwa, ada korban tewas, tutur Gatot Sulaiman, Kepala seksi pengendalian kebakaran dan penyelamatan Jakarta Timur, soal kebakaran truk tangki Pertamina seperti dikutip dari Antara.

Gatot mengatakan, untuk memadamkan api yang menjilati truk tangki itu, Suku Dinas Pemadam Kebakaran mengerahkan 12 unit mobil pemadam. Sepuluh mobil didatangkan dari Sudin Damkar Jakarta Timur dan sisanya milik Sudin Damkar Jakarta Utara.Api bisa dipadamkan dalam waktu kurang lebih satu jam. Pada pukul 03.15 WIB, petugas di lapangan sudah dalam tahap pendinginan objek terbakar, ujar dia.

Mengenai ukuran truk tangki Pertamina yang terbakar, Gatot mengaku belum menerima informasi. Namun, dia mengatakan jika melihat dari banyaknya unit mobil pemadam yang dikerahkan, maka truk tangki itu diperkirakan berukuran cukup besar.Sebelumnya, satu truk tangki Pertamina bermuatan bahan bakar juga terbakar di Tol Tanjung Priok yang mengarah ke Cawang, Jakarta Timur. Sebanyak 11 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi.
Belum diketahui penyebab terbakarnya truk tangki tersebut. Selain itu, juga belum diketahui ada atau tidaknya korban akibat peristiwa ini.

Share:

No comments:

Post a Comment

Labels