Tarantino Buka Peluang Novel 'Once Upon a Time in Hollywood'





Tarantino Buka Peluang Novel 'Once Upon a Time in Hollywood'


Jakarta,-- Quentin Tarantino membuka peluang membuat novel adaptasi dari film yang ia garap sebelumnya, Once Upon a Time in Hollywood.

"Saya tidak memikirkan hal itu sampai belakangan ini,tetapi sekarang saya memikirkan itu. Saya mungkin akan menulis novel adaptasi dari Once Upon a time in Hollywood," kata Tarantino seperti dikutip Entertainment Weekly, Rabu (1/4).

Berlatar tahun 1969 di Los Angeles, film ini mengikuti kisah seorang aktor dan pemeran penggantinya dalam menghadapi industri perfilman Hollywood yang sedang berubah.

Film ini berfokus pada karakter Rick Dalton (Leonardo DiCaprio, seorang bintang televisi yang pernah berjaya di masanya. Ia memiliki pemeran pengganti atau stuntman bernama Cliff Booth (Brad Pitt).

Dengan perkembangan industri layar lebar hollywood, mereka di kawasan Cielo Drive ternyata Sharon Tate (Margot Robbie), aktris yang sedang naik daun sekaligus istri sutradara kenamaan, Roman Polanski.

Dengan bujet US$90 juta atau setara Rp7,5 trilliun, film ini meraup pendapatan yang dianggap cukup besar, yaitu US$374 juta.

Dengan Once Upon a Time in Hollywood, Tarantino telah menggarap sembilan film. Beberapa waktu lalu, Tarantino mengatakan ingin pensiun setelah menggarap film kesepuluh.

Namun, film kesepuluh terakhir karya sutradara itu tidak akan tayang dalam waktu dekat. Prosedur Shannon Mackintosh yang sudah kenal lama dengan Tarantino mengatakan bahwa saat ini, sutradara tersebut sedang sibuk menggarap proyek lain.
Share:

No comments:

Post a Comment

Labels